Campurkan sari lerak secukupnya kedalam air suam-suam kuku/hangat, aduk sampai rata dan gunakan untuk mencuci pakaian dari bahan batik.
Jemurlah pakaian batik yang sudah dicuci, ditempat yang teduh agar menjadi kering karena hembusan angin.
Dengan cara demikian pakaian batik anda akan lebih awet dan warnanya tetap cemerlang.
Untuk memilih jenis lerak yang dijual di pasaran tergantung selera. Untuk jenis lerak alami, bau atau aromanya cenderung tidak wangi. Untuk jenis lerak tertentu sudah diberi aroma, cenderung seperti aroma batik/ aroma malam/lilin.
Kami anjurkan untuk tidak menjemur pakaian batik di bawah sinar matahari langsung karena bisa merusak warna.